Sabtu, 08 Agustus 2020

Rekomendasi Pipeline dalam 3D Modelling Character


Di dalam proses produksi dalam 3D Animasi film, ada beberapa tahapan yang harus dilewati sebelum mencapai hasil akhir dari satu film animasi. Mulai dari proses screenplay sampai tahap desain asset film. Salah satu proses di dalam persiapan ini adalah 3D Modelling. Melalui artikel ini penulis ingin membagikan rekomendasi tahapan dalam mengerjakan 3D Modelling Character. Berikut ini adalah tahapan yang bisa digunakan ; Sclupting, Retopology, Texturing, Rigging.


1. Sclupting


Di dalam tahapan ini kita membuat bentuk karakter berdasarkan teknik sclupt dari objek basic yang ada, seperti bola, kubus, ataupun bentuk 3D volume lainnya. Dengan tujuan mencapai hasil akhir bentuk karakter yang sudah sesuai dengan rancangan, ataupun referensi yang diinginkan dalam film animasi 3D. 


2. Retopology 

Setelah menyelesaikan 3D Sclupt, maka tahap selanjutnya adalah retopology. Tahap retopology bertujuan untuk menghasilkan surface dalam object 3d lebih efektif dalam menggunakan jumlah polygonal nya, sehingga akan membuat efektif dan efisien proses selanjutnya dalam produksi film animasi. 


3. Texturing


Tahap texturing adalah memberikan detail warna, kedalaman, bentuk, sifat material dari objek karakter yang telah dibuat. Dalam bagian texture ini kita harus mengenal shading dan tipe map di dalam membuat berbagai macam material yang sesuai untuk karakternya. 


4. Rigging 

Proses selanjutnya adalah rigging, yaitu memberikan tulang pada bagian surface object karakter. Kemudian menyatukannya menjadi satu kesatuan, sehingga karakter bisa digerakkan untuk kebutuhan animasi di dalam layout cut film nantinya. 


ohel studio

studio animasi jakarta

studio animation jakarta

agency studio

branding studio

architecture studio


Tidak ada komentar:

Posting Komentar